2022-12-15

Cara Daftar Kartu Pra Kerja Untuk Calon Pekerja

Daftar isi

Tutup

Pemerintah telah membuka pendaftaran tahap awal untuk program Kartu Pra Kerja. Pendaftaran pertama telah dibuka sejak Sabtu (11/4/20) hingga Kamis (16/4/20) mendatang pukul 16.00 WIB. Di tahap ini, pemerintah memberikan kuota bagi 164.000 masyarakat untuk mendaftar di program Kartu Pra Kerja.

Pendaftaran Kartu Pra Kerja akan dibagi per gelombang yang dibuka setiap satu pekan. Adapun pengumuman peserta yang diterima pada tahap awal Kartu Pra Kerja akan dilaksanakan pada Jumat, (17/4/20). Peserta yang lolos ini selanjutnya dapat mengikuti pelatihan secara online.

Bagi pekerja yang ingin mengikuti program ini bisa langsung mendaftarkan diri untuk jadi peserta program Kartu Pra Kerja. Syaratnya mudah, peserta harus berumur 18 tahun ke atas dan tidak sedang menempuh pendidikan formal. Pekerja yang baru saja terkena PHK dan tidak menempuh pendidikan formal juga bisa ikut.

Woman checking Pra Kerja card in her laptop

Baca Juga : Cara Menulis Spesifikasi Komponen Pipa yang Benar

Berikut ini Cara Lengkap Mendaftar Program Kartu Pra Kerja:


1. Pastikan syarat umur dan tidak bekerja serta menempuh pendidikan formal terpenuhi.

2. Buka website www.prakerja.go.id, kemudian klik 'Daftar Sekarang'

3. Isi dan ikuti prosedur pendaftaran yang tersedia, kemudian kirim.

4. Setelah itu data peserta Kartu Pra Kerja akan diverifikasi

5. Bagi yang lolos akan dikirimkan notifikasi melalui email, untuk selanjutnya mendapatkan      bantuan dan melakukan pelatihan.

Baca Juga : Pahami Cara Baca Kode Standard ASME

Setelah terdaftar nanti peserta akan mendapatkan hak untuk diberikan pendidikan dan pelatihan dan akan diberikan sertifikat setelah dinyatakan lulus. Pendidikan yang didapatkan bisa secara offline maupun online.

Selain itu, peserta akan mendapatkan insentif sebesar Rp 3.550.000 per orang. Rinciannya Rp 1 juta untuk bantuan pelatihan, Rp 600 ribu selama 4 bulan untuk insentif pelatihan dan Rp 150 ribu insentif survei pekerjaan yang dilakukan sebanyak 3 kali.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Kartu Pra Kerja, pemerintah menyediakan pusat bantuan di (021) 25541246 yang beroperasi setiap hari Senin-Jumat pukul 08.00-19.00 WIB, atau e-mail info@prakerja.go.id.

Penulis

Om Vin
Om Vin adalah full-time in-house engineer ACS dengan pengalaman lebih dari 20 tahun di industri pipa fitting dan sangat gemar dengan tantangan.

Share

  • Facebook
  • Tweet
  • Whatsapp
  • LinkedIn

Artikel lainnya

Alvindo Catur Sentosa Placeholder image
10
.
01
.
23

Konsumsi dan Performa Ketika Premium dicampur Pertamax

Performa lebih irit! Ini Hasilnya jika mencampur 2 jenis BBM yang berbeda yaitu Pertamax dan Premium pada motor

Alvindo Catur Sentosa Placeholder image
30
.
12
.
22

7 Cara Mencegah Penyebaran Virus Corona COVID-19

Jangan sampai terjangkit virus Corona selama pandemi! Tips 7 cara mencegah penyebaran virus Covid-19

Alvindo Catur Sentosa Placeholder image
15
.
12
.
22

4 Tips Meningkatkan Imun Tubuh Saat New Normal

Aturan baru pemerintah Physical distancing saat WFH serta penerapan New Normal. 4 Tips untuk meningkatkan imun tubuh

Alvindo Catur Sentosa Placeholder image
28
.
07
.
22

Cek Yuk 5 Tips Efektif Kerja dari Rumah

Bekerja Work From Home?Berikut Tips agar pekerjaan berjalan lancar dan efektif. 5 Tips Efektif kerja dari rumah

Alvindo Catur Sentosa Placeholder image
28
.
07
.
22

Pahami 6 Tips Mengatasi Capek dan Stres Saat Kerja

Jangan sampai kualitas kerja Anda menurun! Berikut beberapa tips untuk mengatasi dan mencegah stress saat bekerja

Alvindo Catur Sentosa Placeholder image
28
.
07
.
22

Teknik Dasar Membaca Gambar Bentuk Tabung

bagaimana teknik awal cara membaca gambar fabrikasi item berbentuk datar, kotak persegi maupun bentuk tabung.